Materi 1 : Sistem Ekonomi Indonesia
Sistem ekonomi
adalah suatu aturan dan tata cara untuk mengatur perilaku masyarakat dalam
melakukan kegiatan ekonomi untuk menraih suatu tujuan. Sistem perekonomian di
setiap negara dipengaruhi oleh beberapa faktor, antara lain ideologi
bangsa, sifat dan jati diri bangsa, dan struktur ekonomi. Sistem Ekonomi
Indonesia adalah seluruh lembaga-lembaga yang dipergunakan bangsa Indonesia
dalam mengolah dan meningkatkan segala sumber daya yang ada untuk mencapai
tujuan yang telah ditetapkan sebelumnya. Tujuan yang dimaksud antara lain
membangun manusia seutuhnya, mencapai masyarakat adil dan makmur, spiritual dan
material berdasarkan pancasila.
Sistem Politik
adalah interaksi antara pemerintah dan masyarakat dalam proses pembuatan dan
pengambilan kebijakan yang mengikat tentang kebaikan bersama antara masyarakat
yang berada dalam suatu wilayah tertentu. Sedangkan pada pengertian sistem dan
politik, sistem adalah keseluruhan yang kompleks dan terorganisasi dan politik
adalah interaksi antara masyarakat dengan pemerintah dalam dalam pembuatan
keputusan dan kebijakan tentang kebaikan bersama dalam suatu wilayah tertentu.
Sumber :
http://www.artikelsiana.com/2015/03/pengertian-sistem-politik-ciri-ciri-sistem-politik.html#_
http://sistempemerintahan-indonesia.blogspot.com/2014/02/sistem-ekonomi-di-indonesia.html
Komentar
Posting Komentar